1.
Mengapa Koperasi di Indonesia maju tidak mundur
pun tidak ?
Jawab :
karena adanya instrusi kapitalisme dan belum lagi adanya demokrasi Liberalisme
di Indonesia. Dalam kondisi yang serba terbatas bahkan terpojok orang lebih
cenderung mengutamakan kepentingan pribadi
dan merasa terlepas dari ikatan masyarakat. Pemerintah terlalu
memanjakan koperasi, ini juga menjadi alasan kuat mengapa koperasi Indonesia
tidak maju maju. Koperasi banyak dibantu pemerintah lewat dana dana segar tanpa
ada pengawasan terhadap bantuan tersebut. Sifat bantuanya pun tidak wajib
dikembalikan. Tentu saja ini menjadi bantuan yang tidak mendidik, koperasi
menjadi ”manja” dan tidak mandiri hanya menunggu bantuan selanjutnya dari
pemerintah. Selain merugikan pemerintah bantuan seperti ini pula akan
menjadikan koperasi tidak bisa bersaing karena terus terusan menjadi benalu
negara. Seharusnya pemerintah mengucurkan bantuan dengan sistem pengawasan nya
yang baik, walaupun dananya bentuknya hibah yang tidak perlu dikembalikan.
Dengan pengawasan dan bantuan akan membantu koperasi menjadi lebih profesional,
mandiri dan mampu bersaing.
2.
Apa perbedaan dan persamaan Koperasi dengan CU
(credit Union) ?
Jawab :
Persamaan
Koperasi dengan CU :
Koperasi : Merupakan
perkumpulan orang orang termasuk badan hukum yang mempunyai kepentingan dan tujuan
yang sama, menggabungkan diri secara sukarela menjadi anggota dan mempunyai
hak dan kewajiban yang sama sebagai pencerminan demokrasi dalam ekonomi, kerugian
dan keuntungan ditanggung dan dinikmati bersama secara adil, pengawasan
dilakukan oleh anggota, mempunyai sifat saling tolong menolong.
CU : credit Union (CU),
diambil dari bahasa Latin “credere” yang artinya percaya dan “union” atau
“unus” berarti kumpulan. Sehingga “Credit Union” memiliki makna kumpulan orang yang saling percaya, dalam
suatu ikatan pemersatu yang sepakat untuk menabungkan uang mereka sehingga
menciptakan modal bersama untuk dipinjamkan kepada anggota dengan tujuan
produktif dan kesejahteraan.
Perbedaan
Koperasi dan CU :
Credit Union, tentu saja beda dengan
koperasi atau lembaga perbankan umumnya. manfaat CU bagi anggota adalah
mengubah pola pikir. Maksudnya, dari yang terbiasa instan — langsung
memanfaatkan uang saat mendapat pinjaman — menjadi menciptakan modal dahulu
dengan menabung secara rutin. Jika telah tercipta modal atau tabungan, baru
memanfaatkan atau meminjam. “Inilah yang tidak ditemukan didalam Koperasi”. Selain
itu, CU juga dapat mengubah kebiasaan seseorang dari tidak biasa menabung
menjadi biasa menabung. Anggota CU selalu mempunyai uang dalam bentuk tabungan
yang terus meningkat, dan selalu bisa memanfaatkan tabungan untuk meningkatkan
jumlah untuk menciptakan aset. Jika menjadi anggota CU, seorang anggota mesti
menabung untuk meningkatkan modal. Menabung sistem CU berbeda dengan menabung
secara ‘tradisional’ di lembaga lain, misalnya bank, setelah menabung, uang itu
ditarik untuk dipergunakan. Tetapi di CU, lebih modern karena ada dana yang
tersimpan.
SUMBER :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar